skip to Main Content

Communication Futsal Week 2017

Communication Futsal Week 2017 atau yang disingkat CFW 2017 berganti nama yang sebelumnya Communileague. CFW sebuah ajang silaturahmi melalui futsal yang di adakan selama 13 pekan dan dua hari cup terhitung tanggal 11 maret 2017 sampai 20 mei 2017. Pada tahun ini CFW 2017 mengadakan dua acara yaitu Communileague dan Communicup.

Communileague adalah ajang silaturahmi melalui futsal untuk para keluarga Ilmu Komunikasi Universitas Al Azhar Indonesia. Ini adalah tahun ke 6 communileague diadakan, tahun ini disebut communileague season 6. Communileague diadakan selama 13 pekan pada hari sabtu dan beberapa hari selasa dengan sistem liga. Mengikut sertakan 13 tim dari angkatan 2009-2016 dan 1 tim yang berisi staf dan dosen Ilmu Komunikasi Universitas Al Azhar Indonesia. Acara ini diadakan di lapangan SMA Al Azhar Pusat dan lapangan kampus Universitas Al Azhar Indonesia.

Communicup adalah ajang silaturahmi melalui ajang futsal untuk pelajar SMA sederajat sejabodetabek. Ini adalah tahun pertama diadakan communicup, acara ini disebut communicup season 1. Acara ini diadakan selama dua hari pada tanggal 19-20 mei 2017 di Gor Bulungan. Mengikut sertakan 24 tim dari berbagai sekolah dengan sistem gugur.  Akhir dari acara CFW adalah tanggal 20 Mei 2017 di Gor bulungan dengan penentuan pemenang dari communileague dan communicup.

Berikut pemenang Communileague dan Communicup:

Communileague Communicup
Juara 1 : Gatsbi Juara 1: SMKN 41
Juara 2: Saik Juara 2: SMAN 8 Bekasi
Juara 3: Shaolin Soccer Juara 3: SMAN 101
Juara 4: Blomstra  
Best Player: Rozi (Saik) Best Player: Arya (SMKN 41)
Top Skor: Zainal (Gatsbi) Top Skor: Alief (SMAN 8 Bekasi)
Best Supporter: Shaolin Soccer Best Supporter: SMAN 8 bekasi
 

 

Informasi lebih lanjut:

Audiyatul Ikrimah

081314717209

auidyatulikrimah@gmail.com

Humas CFW 2017

Source: Berita Kampus

Back To Top