skip to Main Content

Rasakan “Kencan” Berkualitas dengan Investor di Speed Dating 3.0 TIA Singapore 2018

Selama beberapa tahun terakhir, Tech in Asia telah mengadakan konferensi teknologi secara rutin, dan tentunya ini merupakan sebuah pencapaian bagi kami. Dari sebuah konferensi sederhana dengan 870 pengunjung pada tahun 2012, kami kini berkembang menjadi konferensi dengan lebih dari 12.514 pengunjung di Singapura, Tokyo, dan Jakarta.

Meski banyak yang telah berubah dalam hal produk dan strategi, namun misi kami tetap sama sejak hari pertama, yaitu untuk membangun dan melayani komunitas startup dan teknologi di Asia.

Selama beberapa tahun, kami telah melakukan banyak perubahan demi memenuhi kebutuhan pengguna kami. Contohnya dengan melakukan rebranding, mengembangkan konten yang terbagi menjadi beberapa panggung, hingga memperkenalkan sesi Roundtable yang memfasilitasi diskusi antara pengunjung dengan para tokoh di industri startup dan teknologi.

Demi membangun keberagaman di dalam ekosistem teknologi, kami juga telah mengajak entrepreneur perempuan, pelajar, serta komunitas developer untuk menghadiri konferensi kami.

Salah satu segmen yang terus kami tingkatkan adalah Speed Dating. Dengan artikel ini, kami akan menjelaskan perubahan yang kami lakukan dari tahun ke tahun, sekaligus meluncurkan versi terbaru dari sesi Speed Dating yang akan hadir di Tech in Asia Singapore 2018 pada tanggal 15 hingga 16 Mei 2018 nanti.

Speed Dating: Perubahan apa yang terjadi

Pada tahun 2013, kami memperkenalkan sesi Speed Dating antara founder startup dan investor, yang langsung menjadi salah satu sesi yang paling ditunggu-tunggu di konferensi kami. Dengan sesi tersebut, kami ingin memenuhi kebutuhan dari para founder startup yang ingin terhubung langsung dengan perusahaan modal ventura (VC), demi mendapat pendanaan.

Pada saat itu, belum ada cara yang terstruktur untuk melakukan hal tersebut. Para founder startup hanya bisa bergantung pada email yang mereka kirimkan, atau berharap mereka bisa bertemu dengan investor secara kebetulan.

Speed Dating 1.0

Versi pertama dari Speed Dating dibuat berdasarkan aturan First Come First Served. Siapa saja yang bisa mengantri di awal, akan mendapat prioritas untuk bertemu investor yang mereka inginkan.

Karena itu, terjadi antrian yang sangat panjang. Ini yang terjadi pada Tech in Asia Singapore pada tahun 2015:

TIASG2015-SD

Kami pun menyadari hal tersebut, dan mendapat masukan bahwa proses tersebut tidak efisien dari segi waktu. Kamu berusaha memperbaikinya, dan melakukan perubahan pada tahun 2016.

Speed Dating 2.0

Kami mulai menggunakan sistem pendaftaran online untuk Speed Dating. Hal ini membuat peserta tidak perlu mengantri dalam waktu yang lama, sehingga mereka bisa menggunakan waktu mereka dengan lebih efisien untuk berbincang dan membangun kemitraan dengan pengunjung lain.

Namun, sistem online ini juga mempunyai beberapa masalah. Meski para founder startup telah berusaha untuk melakukan riset tentang investor mana yang harus mereka temui, namun beberapa investor masih merasa bahwa startup yang mereka temui kurang relevan dengan fokus investasi mereka. Beberapa founder startup pun merasa bahwa beberapa investor yang mereka temui tidak terlalu tertarik dengan produk mereka.

Speed Dating 3.0: Bagaimana cara kerjanya?

Kami mendengar masukan kalian tentang hal tersebut, itulah mengapa kami melakukan perubahan besar di Tech in Asia Singapore 2018:

Setiap pertemuan di Speed Dating akan dikurasi.  Tiap startup akan dipasangkan dengan investor berdasarkan kesesuaian mereka dengan kriteria dari investor tersebut.

Ini artinya, sebuah pertemuan hanya akan terjadi apabila baik startup maupun investor sama-sama setuju untuk bertemu. Dengan begitu, pertemuan yang terjadi pun akan lebih berkualitas. Sebagai akibatnya, setiap startup punya kemungkinan untuk bertemu dengan lebih dari satu investor, atau tidak bertemu dengan satu pun investor.

Dengan perubahan tersebut, kami percaya bahwa sesi Speed Dating ini bisa menghadirkan manfaat yang lebih besar bagi para startup dan investor.

Bagaimana cara mengikuti Speed Dating?

Berikut ini adalah langkah-langkah yang harus kamu ikuti untuk berpartisipasi dalam sesi Speed Dating:

1. Dapatkan tiket konferensi Tech in Asia Singapore 2018 di sini.

Dapatkan tiket kamu sebelum tanggal 18 Maret 2018 untuk mendapatkan diskon 20 persen (kode:tiasg20). Kami ingatkan bahwa harga tiket akan naik setelah tanggal tersebut.

2. Lakukan Pra-Registrasi Speed Dating sebelum tanggal 13 April 2018 di sini.

Dengan informasi yang kamu masukkan, investor akan bisa menentukan dengan lebih baik startup mana yang ingin mereka temui.

3. Kamu akan mendapat email untuk menentukan investor mana yang ingin kamu temui sebelum tanggal 18 April 2018.

4. Periksa inbox email kalian pada tanggal 11 Mei 2018, untuk mengetahui jadwal pertemuan kalian dengan para investor.

Pastikan kalian tidak memblokir email meetings@tiaconference.com sehingga kalian tidak melewatkan informasi penting terkait informasi kami!

Informasi lebih lanjut tentang jadwal dan penjelasan lengkap terkait cara kerja sesi Speed Dating baru ini, bisa kamu lihat di halaman Pra Registrasi Speed Dating.

Sampai jumpa di Tech in Asia Singapore 2018

Dengan beberapa perubahan seperti di atas, kami berniat untuk menghadirkan manfaat yang lebih besar baik bagi startup maupun investor, serta memfasilitasi “kencan” yang lebih berkualitas dan bermakna. Kami pun akan terus berkomunikasi dengan pengguna tentang apa yang bisa kami perbaiki, sehingga kalian akan mendapat pengalaman yang lebih baik di Tech in Asia Singapore 2018, yang akan berlangsung pada tanggal 15 hingga 16 Mei 2018!

Selain Speed Dating, kamu juga bisa bertemu dengan pengunjung lain yang merupakan pengambil keputusan di perusahaan mereka masing-masing, belajar dari para tokoh di industri teknologi dalam enam panggung yang berbeda, serta bertemu dengan 250 startup inovatif di Startup Factory.

Karena permintaan yang banyak, kami pun memperpanjang masa potongan harga tiket sebesar 20 persen (kode: tiasg20) menjadi hingga tanggal 18 Maret 2018.

Jangan lupa, kamu harus membeli tiket terlebih dahulu untuk berpartisipasi dalam sesi Speed Dating. Cukup tekan tombol di bawah ini untuk melakukan pembelian, sebelum harganya naik minggu depan!

ARTICLE_BUTTON_CONFERENCE
(Diedit oleh Pradipta Nugrahanto)

This post Rasakan “Kencan” Berkualitas dengan Investor di Speed Dating 3.0 TIA Singapore 2018 appeared first on Tech in Asia.

The post Rasakan “Kencan” Berkualitas dengan Investor di Speed Dating 3.0 TIA Singapore 2018 appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Source: Inspirasi

Back To Top