skip to Main Content

Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa 2017

  • event

Kegiatan Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa 2017 terselenggara pada hari rabu tanggal 27 september 2017. Dihadiri oleh ratusan mahasiswa yang sangat antusias untuk mengikuti acara yang menghadirkan pembicara dari Kopertis III yaitu Bapak Imam Yuwono. acara diadakan di Ruang Auditorium Arifin Panigoro Universitas Al Azhar Indonesia.

Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) diluncurkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi pada tahun 2001 yang merupakan integrasi dan sekaligus metaforfosis dari berbagai jenis kompetisi mahasiswa bidang penalaran atau karya ilmiah yang ada saat itu. PKM terdiri atas 2 kategori besar yaitu 5 bidang PKM yang berbasis proposal, yaitu

  • PKM-Penelitian (PKM-P)
  • PKM-Kewirausahaan (PKM-K)
  • PKM-Pengabdian kepada Masyarakat  (PKM-M)
  • PKM-Penerapan Teknologi (PKM-T)
  • dan PKM-Karsa Cipta (PKM-KC).

Kategori kedua adalah PKM yang berbasis artikel ilmiah yaitu  PKM- Artikel Ilmiah (PKM-AI) dan PKM- Gagasan Tertulis (PKM-GT).

Mulai tahun 2016 PKM dikelola di bawah Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan.

 

Back To Top