Berrykitchen Hadirkan Layanan Chef Special dari Koki Selebriti
Ikhtisar
- Sejauh ini sudah ada tujuh koki selebriti yang bekerja sama, dan Berrykitchen memberlakukan sistem bagi hasil.
- Berrykitchen masih membidik pekerja kantoran untuk masakan koki selebriti ini.
Pada tanggal 22 Agustus 2017 kemarin, platform katering online di Indonesia, Berrykitchen, mengumumkan bahwa mereka telah membuka layanan baru bernama Berrykitchen Chef Special. Dalam layanan ini, Berrykitchen menggandeng beberapa koki yang wajahnya cukup familier di layar kaca atau biasa dijuluki koki selebriti.
Menurut Co-Founder sekaligus CEO Berrykitchen, Cynthia Tenggara, ide membuka layanan ini bermula ketika ia mendapat permintaan dari salah satu koki selebriti, Edwin Lau yang mengusung konsep diet ketogenik. Edwin, kata Cynthia, bermaksud menawarkan makanan racikannya kepada masyarakat sesuai standar diet ketogenik. Permintaan ini pun disambut baik olehnya, apalagi ia melihat tak semua koki memiliki restoran. Selain itu, koki yang termasuk dalam koki selebriti biasanya juga sibuk dengan programnya masing-masing di televisi.
“Dia (Edwin) dulu teman kuliah. Terus dia nanya, bisa kerja sama enggak. Ketika kerja sama, kami jual produk yang memang dikembangin sama dia. Dia latih kami untuk bikin produk sesuai yang dia inginkan. Ternyata hasilnya oke, feedback pun positif. Akhirnya kami pikir kenapa enggak kerja sama dengan chef lain. Kami mulai mendekati beberapa koki selebriti, dan ternyata respon mereka juga oke,” ujar Cynthia kepada Tech in Asia Indonesia.
Biasanya opsi makanan rumahan, dimasak sendiri sama Berrykitchen. Kalau ini, kami kasih opsi lain yang lebih premium, lebih high end, lebih enak mungkin, lebih mahal juga harganya sedikit.
Cynthia menuturkan selama ini orang hanya tahu menu-menu yang sedang dimasak oleh koki selebriti ketika menyaksikan lewat televisi, namun tak pernah mencoba hasil masakannya. Melalui kerja sama ini, ia berpendapat platform miliknya bisa dimanfaatkan oleh para konsumen untuk mencicipi langsung masakan yang mengusung standar seorang koki selebriti.
Rahasiakan bagi hasil
Hingga kini Berrykitchen sudah menjalin kerja sama dengan tujuh koki selebriti seperti Juna Rorimpandey, Bara Pattiradjawane, Edwin Lau, Vindy Lee, Oscar Wijaya, Yuda Bustara, dan Opik. Cynthia menjelaskan pihaknya memakai sistem bagi hasil dari setiap menu koki selebriti yang terjual.
“Bagi hasil pasti, karena kami pakai resep mereka, kami dilatih oleh mereka. Kadang mereka datang langsung ke dapur kami untuk memastikan bahwa makanan ini sesuai standar mereka,” kata Cynthia.
Lalu, berapa bagi hasilnya? “Rahasia, lagian beda-beda. Yang jelas, kami pasti membagi hasil dari setiap penjualan. Kami anggap ini bisnis mereka juga. Mereka pasti pengen dong makanannya dicoba masyarakat, cuma enggak punya wadahnya. Makanya kami jadi wadahnya saja sebenarnya,” tuturnya.
Masih bidik pekerja kantoran
Dengan adanya layanan baru ini, Cynthia mengatakan Berrykitchen masih membidik pekerja kantoran sebagai target konsumen mereka. Menurutnya menu ala koki selebriti ini bisa menjadi opsi lain bagi konsumennya.
“Biasanya opsi makanan rumahan, dimasak sendiri sama Berrykitchen. Kalau ini, kami kasih opsi lain yang lebih premium, lebih high end, lebih enak mungkin, lebih mahal juga harganya sedikit. Tapi masih dalam jangkauan pekerja kantoran,” ucapnya.
Di Indonesia sendiri, Berrykitchen bukan satu-satunya platform yang menyediakan pemesanan katering secara online. Ada kompetitor lain yang juga bermain di ranah serupa seperti Papa Bento yang berada di bawah lisensi Klik-eat, Kulina, maupun Gorry Gourmet. Demi bersaing dengan kompetitor, Cynthia menuturkan pihaknya selalu berinovasi dan mengeluarkan produk baru. Layanan menu koki selebriti, termasuk salah satunya.
“Kami berencana kerja sama dengan banyak koki. Kami ingin kerja sama dengan hampir semua koki selebriti di Indonesia. Rencananya bakal tambah terus. Ini cuma gebrakan awal,” jelasnya.
(Diedit oleh Pradipta Nugrahanto)
The post Berrykitchen Hadirkan Layanan Chef Special dari Koki Selebriti appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: Inspirasi