skip to Main Content

[Flash] Anak Perusahaan Emtek Group Mengakuisisi KapanLagi Network

Inti berita

  • Pada 14 Februari 2018, anak perusahaan Emtek yang bernama PT Kreatif Media Karya (KMK Online) mengumumkan telah resmi mengakuisisi jaringan situs web KapanLagi Network (KLN).
  • KMK akan mengambil sebanyak 349.401 lembar saham yang baru diterbitkan oleh KLN, setara dengan lima puluh persen plus satu kepemilikan saham.
  • Di sisi lain, KLN akan memiliki 99,9 persen saham PT Liputan Enam Dot Com, anak usaha KMK yang membawahi situs-situs seperti Liputan6, Bintang, dan Bola.
  • Founder KapanLagi, Steve Christian, selanjutnya akan memegang posisi sebagai COO di KMK Online. Sedangkan Karaniya Dharmasaputra selaku mantan Presiden Direktur KMK Digital Media Group akan menjabat sebagai Deputi COO.

Fakta penting lainnya

  • KapanLagi Network (KLN) merupakan jaringan situs web yang telah berdiri sejak tahun 2003. Mereka membawahi beberapa situs, seperti Merdeka, Bola, Vemale, Fimela, hingga Dream.
  • Pada tahun 2015 yang lalu, KLN sempat diakuisisi oleh perusahaan media asal Singapura, Mediacorp.
  • Sedangkan KMK merupakan anak Emtek Group yang memang fokus di pengembangan bisnis digital. Mereka kini juga merupakan pihak yang bertanggung jawab dalam pengembangan aplikasi chat BBM.

Sumber: KataData

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)

This post [Flash] Anak Perusahaan Emtek Group Mengakuisisi KapanLagi Network appeared first on Tech in Asia.

The post [Flash] Anak Perusahaan Emtek Group Mengakuisisi KapanLagi Network appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Source: Inspirasi

Back To Top