[Flash] Layanan Beli Pulsa dan Bayar Tagihan Ayopop Raih Pendanaan Seri A
Inti berita
- Layanan pembelian pulsa seluler dan pembayaran tagihan Ayopop dikabarkan telah mendapat pendanaan Seri A dengan jumlah yang tidak disebutkan.
- Pendanaan tersebut dipimpin oleh Finch Capital. Perwakilan dari Finch Capital akan bergabung dengan dewan direktur Ayopop.
- “Kami senang dengan pendanaan ini dan kini kami fokus membangun perusahaan. Kami tidak berencana untuk mengungkap lebih detail terkait pendanaan tersebut untuk sekarang,” ujar co-founder dan CEO Ayopop Jakob Rost.
Fakta penting lainnya
- Ayopop merupakan aplikasi mobile yang memungkinkan kamu untuk membeli pulsa, serta melakukan pembayaran TV kabel dan internet, operator telekomunikasi Indonesia, BPJS, PLN, hingga layanan bioskop CGV Blitz dan Cinemaxx.
- Pada 3 April 2017 yang lalu, mereka berhasil menerima pendanaan tahap awal (seed funding) senilai US$1 juta (sekitar Rp13,5 miliar) dari GREE Ventures serta beberapa investor individu, termasuk founder Freecharge Sandeep Tandon.
- Di Indonesia sendiri, e-commerce seperti Tokopedia dan Bukalapak pun telah menghadirkan layanan pembelian pulsa dan pembayaran tagihan. GO-JEK bahkan telah meluncurkan layanan pembayaran tagihan bernama GO-BILLS.
Sumber: DealStreetAsia
(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)
The post [Flash] Layanan Beli Pulsa dan Bayar Tagihan Ayopop Raih Pendanaan Seri A appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: Inspirasi