skip to Main Content

[Flash] Startup Fintech JULO Raih Pendanaan Seri A Senilai Rp70 Miliar

Inti Berita

  • Startup fintech P2P lending JULO pada 11 Mei 2018 mengumumkan telah memperoleh pendanaan Seri A sebesar US$5 juta (sekitar Rp70 miliar) yang dipimpin oleh Skystar Ventures serta East Ventures1.
  • Dana segar ini akan digunakan untuk keperluan pengembangan perusahaan dan mempercepat pertumbuhan portofolio pinjamannya di Indonesia.
  • Selain Skystar Ventures dan East Vestures, pendanaan ini juga diikuti oleh Gobi Partners, Convergence Ventures, Provident Capital, Central Capital Ventura, Heyokha Brothers, dan sejumlah investor lainnya.
  • Adrianus Hitijahubessy selaku salah satu Co-founder JULO menjelaskan bahwa pihaknya berencana memperkenalkan produk baru di tahun 2018 ini.

Kami memiliki tujuan ambisius tahun ini, meliputi lini produk baru, ekspansi nasional, dan terus fokus pada teknologi analitik yang mendasarinya

Adrianus Hitijahubessy,
Co-founder JULO

Fakta penting lainnya

  • Didirikan sejak tahun 2016 oleh Adrianus Hitijahubessy, Hans Sebastian, dan Victor Darmadi, JULO merupakan salah satu di antara sekian startup pemberi layanan finansial yang hadir untuk memenuhi kebutuhan pinjaman uang tanpa jaminan (KTA) kepada masyarakat.
  • Di Indonesia sendiri, mereka bersaing dengan startup penyedia layanan non peer-to-peer sejenis seperti UangTemanDanaBijakTunaiKita, DoctorRupiah, dan sebagainya.
  • Agar dapat bersaing dengan kompetitor, JULO mengandalkan teknologi sistem credit scoring yang dikembangkan sendiri untuk menilai kelayakan calon peminjam.
  • JULO menyediakan dua opsi pinjaman, yaitu JULO Cicil untuk pinjaman maksimal Rp8 juta (dengan tenor 3-6 bulan) dan JULO Mini bagi konsumen yang membutuhkan pinjaman cepat sebesar Rp1 juta. Kedua produk ini baru difokuskan untuk konsumen yang berdomisili di Jakarta dan kota-kota sekitarnya.
  • Adrianus menyatakan kepada media Kontan bahwa hingga saat ini pertumbuhan bisnis Julo mengalami kenaikan 30 hingga 35 persen setiap bulan. Pertumbuhan tersebut meliputi jumlah pengguna serta jumlah dana yang telah mereka salurkan.

Sumber: Dealstreet Asia

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)


  1. Keterangan: East Ventures juga menanamkan investasi di Tech in Asia. Baca halaman etika kami untuk informasi lebih lanjut.↩

This post [Flash] Startup Fintech JULO Raih Pendanaan Seri A Senilai Rp70 Miliar appeared first on Tech in Asia.

The post [Flash] Startup Fintech JULO Raih Pendanaan Seri A Senilai Rp70 Miliar appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Source: Inspirasi

Back To Top