Lowongan Kerja di 5 Startup yang sedang Tumbuh Pesat pada 2019
Minggu ini, Tech in Asia Jobs mengangkat cerita startup yang sedang melakukan rekrutmen di Asia. Kamu ingin diliput seperti mereka? Kirimkan kami email ke jobs@techinasia.com untuk mencari tahu bagaimana caranya!
GoodNotes
GoodNotes aplikasi populer untuk menulis catatan dengan tangan di iPad dan iPhone. Mulanya aplikasi ini diciptakan karena rasa frustasi founder mereka saat menulis catatan yang dapat dibaca dan digunakan kembali pada iPad pertamanya.
Berbasis di Hong Kong, anggota tim terdiri dari para individu bertalenta yang kebanyakan pernah membangun dan merilis aplikasi sendiri. Minggu-minggu kerja di GoodNotes biasanya meliputi aktivitas bermain board game pada malam hari dan makan malam bersama tim.
Jika kamu adalah penggemar Apple, kamu bakal senang bergabung di GoodNotes. Mereka punya kebiasaan menggabungkan kegiatan rekreasi, seperti mencicipi anggur di Napa Valley, pada perjalanan tahunan ke Apple Worldwide Developers Conference!
Saat ini mereka mencari beberapa engineer dan desainer produk untuk bergabung dengan tim. Jika kamu merasa akan cocok dengan visi mereka, klik tautan di bawah ini untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap!
Kirim lamaran kamu ke GoodNotes sekarang.
Homage
Homage mencoba mendefinisikan ulang layanan perawatan di rumah lewat menggabungkan para pengasuh terpilih dengan teknologi. Hal ini memungkinkan lansia memegang kendali, serta mendapatkan kehidupan yang bermartabat.
Banyak proyek menarik yang dapat kamu lakukan di Homage. Pekerjaan kamu juga akan berdampak panjang dalam mentransformasi kehidupan orang-orang yang membutuhkan jasa perawatan, serta mempermudah para pengasuh memberikan perawatan terbaik.
Homage sedang mencari para individu bertalenta yang menganut nilai dan semangat yang sama dengan mereka. Jika kamu memiliki nilai-nilai sama, mereka sekarang merekrut orang-orang di bidang pemasaran, operasional, dan engineering untuk bergabung dengan tim di Singapura.
- Senior Software Engineer
- QA Engineer
- Strategic Operations Strategic
- Marketing Associate
- UX/UI Designer
Kirim lamaran kamu ke Homage sekarang.
2359
2359 adalah grup engineering digital pemenang penghargaan yang fokus pada solusi software bagi seluler.
Sebagai karyawan di 2359, kamu akan terpapar dengan berbagai teknologi mutakhir terbaru dan peluang mempelajari aneka ragam proyek di berbagai industri. Beberapa klien utama mereka adalah Singtel, FOX, SCB, NTUC Income, Media Corp, dan lainnya.
Jika kamu punya semangat untuk menyelesaikan permasalahan nyata di dunia ini seperti mereka, cek lowongan kerja di bawah ini:
- Sales Consultant (Singapore)
- Management Trainee (Singapore)
- React Native Developer (Singapore)
- QA Automation Engineer (Indonesia)
Kirim lamaran kamu ke 2359 sekarang.
Pegipegi
Pegipegi adalah agen perjalanan online populer di Indonesia yang dapat menghubungkan kamu ke hotel, penerbangan, dan kereta api dengan harga terjangkau.
Inti budaya perusahaan mereka adalah semangat untuk terus belajar. Kamu boleh bakal menjalani kegiatan menyenangkan secara reguler, serta sesi pelatihan interaktif yang memungkinkan kamu untuk mengembangkan pengetahuan dan kemampuan baru. Jika kamu ingin meningkatkan kemampuan selain di pekerjaan, mereka juga memberi dukungan untuk kursus di luar kantor.
Apakah kamu tertarik bergabung dengan tim Pegipegi yang sedang tumbuh ini? Mereka saat ini membuka lowongan untuk lebih dari dua puluh posisi meliputi bidang engineering, pemasaran, dan desain yang berlokasi di Jakarta, Indonesia.
Kirim lamaran kamu ke Pegipegi sekarang.
HappyFresh
Berpusat di Jakarta, HappyFresh merupakan salah satu perusahaan terdepan di bidang grosir online. Mereka melayani pengiriman bahan makanan segar dengan kualitas terbaik kepada ribuan pelanggan yang tersebar di berbagai kota besar di Asia Tenggara.
Di HappyFresh, kamu akan bekerja dengan beragam jenis anggota tim yang punya latar belakang berbeda-beda. Mereka juga secara konstan mendorong pengembangan diri, jalur cepat peningkatan karier bagi karyawan dengan performa tinggi, dan kesempatan pindah tim untuk meningkatkan keahlian kamu di berbagai bidang.
Mereka kini membuka lowongan untuk lebih dari 30 posisi di kantor mereka di Kuala Lumpur dan Jakarta yang meliputi posisi Engineer, Sales Executives, dan Product Designer.
- Operation Manager (Malaysia)
- Customer Service Representative (Malaysia)
- Product Analyst (Indonesia)
- Growth Engineer (Indonesia)
- QA Engineer (Indonesia)
Kirim lamaran kamu ke HappyFresh sekarang.
(Artikel ini pertama kali dipublikasikan dalam bahasa Inggris. Isi di dalamnya telah diterjemahkan dan dimodifikasi oleh Fairuz Rana Ulfah sesuai dengan standar editorial Tech in Asia Indonesia. Diedit oleh Iqbal Kurniawan)
This post Lowongan Kerja di 5 Startup yang sedang Tumbuh Pesat pada 2019 appeared first on Tech in Asia.
The post Lowongan Kerja di 5 Startup yang sedang Tumbuh Pesat pada 2019 appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: Inspirasi