skip to Main Content

Retur Barang ZALORA Kini Tersedia di Outlet Alfamart dan Alfamidi


Ikhtisar
  • Hari ini ZALORA mengumumkan kemitraan mereka dengan perusahaan logistik, Atri Xpress.
  • Untuk mengembalikan barang, pengguna dapat mengunjungi Alfamart, Alfamidi serta DAN+DAN terdekat dan menyebutkan kode booking ZALORA ke kasir. Nantinya, barang tersebut akan dikirimkan oleh Atri xpress untuk proses retur.

Pada tanggal 11 September 2017, situs e-commerce khusus fesyen ZALORA mengumumkan kemitraan mereka dengan perusahaan logistik, Atri Xpress. Kerja sama ini untuk menjembatani kebutuhan retur atau pengembalian barang di kawasan Jabodetabek secara gratis. Atri Xpress sendiri telah mendukung layanan logistik di lebih dari 3.500 toko Alfamart, Alfamidi dan DAN+DAN.

Untuk mengembalikan barang, pengguna dapat mengunjungi Alfamart, Alfamidi serta DAN+DAN terdekat dan menyebutkan kode booking ZALORA ke kasir. Nantinya, barang tersebut akan dikirimkan oleh Atri xpress untuk proses retur.

CEO ZALORA Indonesia Anthony Fung dalam siaran persnya mengatakan bahwa kemitraan ini merupakan bentuk komitmen ZALORA untuk mengoptimalkan layanan pengembalian barang di platform e-commerce mereka.

Atex | Screenshot

“Atri Xpress akan membantu pelanggan kami melakukan retur di lokasi yang dekat dengan tempat tinggal mereka,” ungkap pria yang telah lebih dari empat tahun menjabat Managing Director ZALORA ini.

Kerja sama  dengan ZALORA sendiri diklaim sebagai kemitraan Atri Express yang pertama dengan pelaku e-commerce di tanah air. Ke depannya kerja sama ini rencananya akan dikembangkan ke seluruh jaringan Alfa di wilayah lainnya seperti Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Sumatera.

Zalora Kompas | Photo

Sumber: Kompas

Retur untuk kurangi kekhawatiran konsumen

Semenjak resmi diluncurkan pada tahun 2012 lalu, ZALORA telah menghadirkan pengembalian barang sebagai cara untuk menjamin kenyamanan berbelanja bagi para pelanggan mereka.

Senior PR ZALORA Indonesia, Jessica Theresia menjelaskan kepada Tech in Asia Indonesia bahwa layanan yang sudah berjalan selama sekian tahun ini merupakan upaya ZALORA untuk mengurangi kekhawatiran masyarakat dalam berbelanja, terutama bagi mereka yang belum pernah berbelanja secara online sebelumnya.

“Di ZALORA sendiri kita memberikan konsumen pilihan untuk mengganti ukuran barang yang mereka pesan, refund, bahkan penggantian dalam wujud lain menjadi store credit,” jelas Jessica.

Untuk mengakomodasi kebutuhan retur, tahun lalu ZALORA juga telah menjalin afiliasi dengan PT Pos Indonesia untuk memfasilitasi layanan serupa.


Di Indonesia sendiri, ZALORA bukanlah satu-satunya e-commerce yang memberikan layanan retur. Selain ZALORA, ada juga sejumlah e-commerce barang fesyen lain yang menawarkan pengembalian barang atau retur seperti Bobobobo, Berrybenka, Hijup, dan lain-lain.

(Diedit oleh Septa Mellina; Sumber gambar: Entrepreneur Philipines)

The post Retur Barang ZALORA Kini Tersedia di Outlet Alfamart dan Alfamidi appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Source: Inspirasi

Back To Top