skip to Main Content

[Flash] Mantan Partner Sequoia Capital Siap Danai Startup Asia Tenggara

Inti berita

  • Insignia Ventures Partners, modal ventura yang didirikan oleh mantan Venture Partner dari Sequoia Capital Yinglan Tan, telah mengumpulkan dana investasi sebesar US$25 juta (sekitar Rp330 miliar).
  • Dana investasi tersebut akan mereka bagikan pada startup teknologi yang ada di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.
  • Tan sendiri baru keluar dari Sequoia Capital pada awal tahun 2017 ini, setelah bekerja selama lima tahun di perusahaan modal ventura tersebut.

Fakta penting lainnya

  • Tan merupakan tokoh yang cukup terkenal di dunia startup teknologi. Ia telah terlibat dalam beberapa pendanaan yang dilakukan Sequoia Capital sebelumnya, seperti Tokopedia, GO-JEK, dan Carousell.
  • Meski telah melakukan beberapa pendanaan di Asia Tenggara, Sequoia Capital tidak mempunyai dana investasi khusus untuk wilayah ini. Mereka biasanya mengambil dari dana investasi yang mereka siapkan untuk India.
  • Kehadiran Insignia Ventures Partners ini seperti meramaikan dunia investasi di Asia Tenggara, yang telah diisi oleh 500 Startups dengan Durian Fund II, Vertex Ventures, hingga para investor besar yang berasal dari Cina.

Sumber: DealStreetAsia

(Diedit oleh Septa Mellina)

The post [Flash] Mantan Partner Sequoia Capital Siap Danai Startup Asia Tenggara appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Source: Inspirasi

Back To Top