[Flash] GDP Venture dan VC Milik BCA Berinvestasi ke Startup AI Asal Singapura
Inti berita
- Pada 12 Februari 2019, GDP Venture mengumumkan telah memberikan pendanaan Seri B untuk startup pengembangan teknologi AI asal Singapura, 6Estates.
- Pendanaan tersebut turut melibatkan Central Capital Ventura (CCV), perusahaan modal ventura milik Bank BCA yang resmi diperkenalkan pada 2017 silam.
- Pendanaan ini akan digunakan untuk mengembangkan lebih lanjut solusi data intelijen kognitif di bidang AI dan ekspansi bisnis di ranah global.
Fakta penting lainnya
- 6Estates merupakan bisnis lanjutan dari inisiatif pusat riset penelitian NEXt, yang didirikan oleh Universitas Nasional Singapura (NUS) bersama dengan Universitas Tsinghua dari Cina pada Agustus 2016 silam.
- Sebagai startup pengembangan teknologi AI, 6Estates fokus pada pengembangan AI untuk industri barang dan jasa keuangan. Solusi kecerdasan yang mereka tawarkan meliputi kemampuan Natural Language Processing (NLP), Explainable Neural Network, dan Knowledge Graph untuk membantu segala macam kebutuhan klien.
- Martin Hartono selaku CEO GDP Venture mengaku tertarik dengan traksi pertumbuhan 6Estates yang diklaim berhasil meningkatkan keuntungan mereka hingga 300 persen dalam kurun waktu setahun.
- Sebelumnya pada April 2018, GDP Venture juga memberikan pendanaan Seri A untuk Element Inc, startup biometrik asal Singapura yang memanfaatkan perangkat mobile dengan nilai keseluruhan mencapai US$12 juta (sekitar Rp164 miliar).
(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)
This post [Flash] GDP Venture dan VC Milik BCA Berinvestasi ke Startup AI Asal Singapura appeared first on Tech in Asia.
The post [Flash] GDP Venture dan VC Milik BCA Berinvestasi ke Startup AI Asal Singapura appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: Inspirasi