skip to Main Content

[Flash] Mister Aladin Resmi Hadirkan Fitur Pemesanan Tiket Pesawat Domestik

Inti berita

  • Pada 19 April 2018, layanan online travel agency (OTA) Mister Aladin resmi memperkenalkan fitur pemesanan tiket pesawat untuk rute domestik di situs web dan aplikasinya. Fitur tersebut sudah diluncurkan melalui soft launching sejak Januari 2018.
  • Menurut Nitha Sudewo selaku Chief Operating Officer Mister Aladin, pihaknya menghadirkan fitur pemesanan tiket pesawat karena melihat kebutuhan akan transportasi udara yang sangat tinggi di Indonesia.
  • Sejak opsi pemesanan tiket pesawat hadir, terjadi peningkatan pemesanan hotel di platform OTA tersebut sebesar 63 persen di kuartal pertama 2018 dibanding periode yang sama di tahun 2017.
  • Kehadiran opsi pemesanan tiket pesawat di situs web dan aplikasi merupakan bagian dari target Mister Aladin yang ingin menjadi one stop platform dalam hal mengakomodasi kebutuhan liburan masyarakat.

Fakta penting lainnya

  • Sebelum menghadirkan opsi pemesanan tiket pesawat di situs web dan aplikasi, pengguna yang ingin memesan tiket pesawat di Mister Aladin harus menggunakan fitur Personal Travel Assistant.
  • Pada Juni 2017, mereka mengumumkan fitur bernama Tour and Activities yang memungkinkan pengguna memesan berbagai paket wisata dan aktivitas liburan.
  • Saat ini Mister Aladin mengklaim telah memiliki lebih dari 100.000 inventory hotel, dan menargetkan peningkatan inventory sebesar 200 persen hingga akhir 2018.

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)

This post [Flash] Mister Aladin Resmi Hadirkan Fitur Pemesanan Tiket Pesawat Domestik appeared first on Tech in Asia.

The post [Flash] Mister Aladin Resmi Hadirkan Fitur Pemesanan Tiket Pesawat Domestik appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Source: Inspirasi

Back To Top