[Flash] Perusahaan Asuransi Allianz Resmi Berinvestasi Rp500 Miliar ke GO-JEK
Inti berita
- Perusahaan asuransi Allianz mengumumkan pendanaan sebesar US$35 juta (sekitar Rp500 miliar) untuk perusahaan transportasi online tanah air, GO-JEK.
- Mereka memberikan investasi ini lewat lembaga investasi mereka, Allianz X.
- Investasi Allianz ini merupakan bagian dari putaran pendanaan yang juga diikuti oleh Blibli, Astra, Google, Tencent, JD, Meituan, dan Temasek.
- Total dari semua investasi dari masing-masing perusahaan tersebut diperkirakan mencapai angka US$1,5 miliar (sekitar Rp21 triliun).
- GO-JEK sendiri belum mengumumkan secara resmi nilai total dari putaran pendanaan ini.
Fakta penting lainnya
- GO-JEK dan Allianz sebelumnya juga telah menjalin kerja sama dalam hal pemberian asuransi untuk mitra pengemudi GO-JEK dan keluarga mereka.
- Pengumuman ini pun semakin memanaskan persaingan GO-JEK dengan Grab, yang juga baru mendapat pendanaan sebesar US$2,5 miliar (sekitar Rp35 triliun), serta melakukan akuisisi terhadap operasional Uber di Asia Tenggara.
- Untuk bersaing dengan Grab, GO-JEK dikabarkan tengah bersiap untuk melakukan ekspansi ke luar Indonesia. Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam merupakan negara-negara yang berpotensi menjadi rumah kedua bagi GO-JEK.
Sumber: TechCrunch
(Diedit oleh Pradipta Nugrahanto)
This post [Flash] Perusahaan Asuransi Allianz Resmi Berinvestasi Rp500 Miliar ke GO-JEK appeared first on Tech in Asia.
The post [Flash] Perusahaan Asuransi Allianz Resmi Berinvestasi Rp500 Miliar ke GO-JEK appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: Inspirasi