[Infografis] Traveloka: Sejarah Lahirnya Sebuah Unicorn
Pada tahun 2013, bisnis travel di Indonesia mengalami perkembangan yang sangat pesat. Tiket pesawat tak lagi menjadi sebuah barang mewah yang menjadi konsumsi golongan tertentu. Kemunculan beberapa maskapai yang fokus menghadirkan penerbangan dengan harga terjangkau juga menunjang kondisi ini.
Sebuah startup kecil bernama Traveloka melihat peluang tersebut, dan langsung mengubah bisnis mereka dari yang sebelumnya hanya sebagai situs perbandingan harga tiket, menjadi layanan penjualan tiket. Hasilnya, mereka berhasil tumbuh dengan pesat seiring kian besarnya pasar bisnis travel tersebut.
Lima tahun berselang, Traveloka telah menjadi sebuah perusahaan bernilai lebih dari US$1 miliar (sekitar Rp14 triliun), serta memimpin bisnis startup travel di tanah air. Inilah gambaran lengkap tentang asal mula mereka, pencapaian yang telah mereka raih, dan apa yang akan mereka hadapi di kemudian hari.
(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)
This post [Infografis] Traveloka: Sejarah Lahirnya Sebuah Unicorn appeared first on Tech in Asia.
The post [Infografis] Traveloka: Sejarah Lahirnya Sebuah Unicorn appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: Inspirasi